Senin, 26 September 2011

Berita Olahraga : Osvaldo Beri Roma Kemenangan Perdana

Jakarta/ Detiksport - AS Roma akhirnya memetik kemenangan pertama di musim ini. Dalam lawatan ke Parma, Il Lupi pulang membawa keunggulan 1-0 berkat gol yang dilesakkan Pablo Daniel Osvaldo.

Di tiga laga yang sudah dilalui sebelumnya, Roma cuma meraih dua poin hasil dua kali imbang saat menghadapi Inter Milan dan Siena. Selain itu Francesco Totti menelan kekalahan saat ditundukkan Cagliari di pekan pertama.


Namun di Stadion Ennio Tardini, Senin (26/9/2011) dinihari WIB tiga poin akhirnya bisa diraih anak didik Luis Enrique. Gol tunggal Osvaldo di awal babak kedua memberi Roma kemenangan pertamanya di Seri A musim ini.

Tiga poin dari laga ini mengangkat Roma ke papan tengah klasemen, duduk di posisi 11 klasemen dengan lima poin dikoleksi.

Jalannya Pertandingan

Roma yang tak terkalahkan di Ennio Tardini sejak tahun 2005 lebih dulu menciptakan peluang saat sepakan Osvaldo hanya mendarat di sisi atas jala gawang. Upaya lain melalui Totti juga tak membuahkan hasil karena tembakannya melebar usai diblok Alessandro Lucarelli.

Tendangan jarak jauh Totti di menit 39 memaksa Antonio Mirante berjibaku mengamankan gawangnya. Dari kejadian tersebut bola mental jatuh tepat ke kaki Osvaldo. Alih-alih merebound bola ke dalam gawang namun sepakan Osvaldo justru tepat mengarah kembali ke Mirante.

Lewat sebuah eksekusi tendangan bebas Giovinco nyaris membawa tuan rumah unggul, namun bola yang dia arahkan melengkung ke arah luar gawang.

Lima menit babak kedua berjalan Roma akhirnya berhasil membuka keunggulan. Umpan yang dilepaskan Aleandro Rosi berhasil menemui Osvaldo, dan tandukan yang dia lepaskan mengarahkan ke sudut bawah tiang jauh tanpa bisa dihalau kiper. 1-0 Roma unggul.

Beberapa menit kemudian Osvaldo nyaris mencetak gol keduanya. Kali ini dia berhasil menyambar umpan tendangan sudut Gabriel Heinze namun tendangannya hanya tipis melenceng dari tiang jauh.

Memasuki menit 71 Parma punya peluang emas menyamakan kedudukan saat Biabiany berhasil mengalahkan Heinze dalam adu sprint. Tapi bukannya melepas umpan pada Giovinco yang berdiri bebas dia malah melepaskan tembakan yang cuma melintas di muka gawang.

Susunan Pemain



Parma: Mirante; Zaccardo, Paletta, A Lucarelli, Gobbi; Biabiany, Morrone, Galloppa (Jadid 60), Modesto; Giovinco, Floccari (Crespo 65) (Ze Eduardo 81)

Roma: Lobont; Rosi, Kjaer (Burdisso 46), Heinze, Jose Angel; Pjanic (Simplicio 77), De Rossi, Perrotta; Borini (Bojan 68), Totti, Osvaldo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar