Rabu, 16 November 2011

Mylo Xyloto: Kisah Cinta Happy Ending Karangan Coldplay

Band Coldplay sepakat untuk membuat album berkonsep pada karya studio kelima mereka. Akhirnya terciptalah tokoh Mylo (dibaca: mailou) dan Xyloto (dibaca: zailetou), dua orang protagonis yang saling jatuh cinta.

Dalam lagu-lagu elektro pop di album ini, Mylo dan Xyloto menceritakan kisah cinta mereka. Jatuh cinta, tersakiti namun berakhir bahagia.


Lagu-lagu Coldplay di album ini didominasi nuansa elektro dan string. Mereka tahu benar bagaimana untuk membuat kemasan yang menarik untuk masing-masing kisah di setiap lagu.

Single pertama yang telah menjadi "racun" di Indonesia adalah 'Every Teardrop is a Waterfall'. Kibord dan string membuka lagu upbeat tersebut. Nada dasar lagu tersebut memang mirip karya lawas 'I Go to Rio' yang ditulis Peter Allen dan Adrienne Anderson. Dengan sangat terbuka, Coldplay mengaku terinspirasi lagu tersebut.

Lalu single kedua yang jadi jagoan mereka adalah 'Paradise'. Lagu ini seolah-olah membawa Mylo dan Xyloto hanyut ke dalam cinta. Lirik yang catchy dan diulang-ulang membuat lagu ini mudah nempel. "Paraaa.. paraaaa.. paradise...".

Single teranyar mereka untuk album ini adalah 'Princess of China' yang dinyanyikan bersama Rihanna. Layaknya sebuah kisah dengan narasi, Coldplay memberikan tiga track khusus sebagai intro.

Tiga track berdurasi kurang dari satu menit itu adalah 'Mylo Xyloto' yang diisi suara kibord, string dan perkusi. Lalu 'M.M.I.X.' dan 'A Hopeful Transmission'.

Lagu lain yang cukup meracuni di album ini yaitu 'Hurts Like Heaven', 'Charlie Brown' juga 'Up with the Bird' yang dibuka dentingan piano serta suara kicauan burung.

Beberapa lagu bertempo lambat juga ada di album ini. Yang tidak seharusnya dilewatkan yaitu 'U.F.O' dengan balutan gitar akustik.

Secara keseluruhan, untuk album ini Coldplay memang punya ide yang sangat bagus. Namun sayangnya cerita Mylo dan Xyloto tidak dibuat secara utuh-runtut seperti menyimak kisah. Urutan lagu dalam album ini tidak membentuk sebuah kesatuan cerita yang besar. Coldplay hanya memberikan kisah-kisah yang biasa dilalui pasangan kekasih untuk menuju sebuah kebahagiaan.

Namun hal itu tertutupi dengan penyuguhan album yang sangat eye-catchy. Coldplay memakai seni grafiti Amerika kuno untuk sampul album juga video klipnya. Warna-warni, meriah dan asal tabrak.

Coldplay mencoba lebih banyak bicara bukan hanya lewat lirik. Tapi juga musik-musik yang lebih dewasa dari mereka dan visual dengan penggarapan serius.

Tracklist album 'Mylo Xyloto' Coldplay:


  1. Mylo Xyloto
  2. Hurts Like Heaven
  3. Paradise
  4. Charlie Brown
  5. Us Against the World
  6. M.M.I.X.
  7. Every Teardrop Is a Waterfall
  8. Major Minus
  9. U.F.O.
  10. Princess of China (featuring Rihanna)
  11. Up in Flames
  12. A Hopeful Transmission
  13. Don't Let It Break Your Heart
  14. Up with the Birds
Sumber : DetikHOT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar