Selasa, 20 Desember 2011

Bisa Menang di Craven Cottage, 'Setan Merah'?

Jelang Fulham vs MU

Sir Alex Ferguson tengah menuntut skuadnya untuk tampil bagus di masa akhir tahun. Kini, Manchester United bakal bertandang ke Craven Cottage, tempat yang tak ramah bagi mereka dalam tiga musim terakhir.

"Yang terpenting adalah berada di sana pada hari Tahun Baru. Jika Anda langsung memulai paruh kedua musim sedari tempat teratas, kami akan menikmatinya," ujar manajer MU asal Skotlandia itu, ketika ditanyakan mengenai signifikansi puncak klasemen sempat diduduki MU selama beberapa jam pada hari Minggu lalu.


Sekarang, setelah meraih kemenangan atas Queens Park Rangers di Loftus Road, 'Setan Merah' mengincar hasil serupa atas Fulham di Craven Cottage. Di tengah padatnya jadwal di akhir tahun, MU memang wajib waspada supaya tidak terpeleset. Apalagi kemenangan akan menjaga persaingan mereka dengan Manchester City.

Namun demikian, MU selalu gagal meraih kemenangan kala bertandang ke Craven Cottage dalam tiga musim terakhir. Catatan dari tiga laga tersebut adalah MU kalah dua kali dan satu kali imbang.

Pada musim 2008/09 dan 2009/10, The Red Devils berturut-turut kalah 0-2 dan 0-3. Sementara pada pertemuan musim lalu, MU hanya mampu bermain imbang 2-2.

Fulham sendiri kerap memperlihatkan performa trengginas kala berlaga di depan pendukung sendiri. Salah satu contoh adalah ketika mengalahkan 10 pemain Liverpool 1-0 pada awal Desember silam. Ketika itu, Fulham meladeni permainan terbuka The Reds dengan permainan terbuka juga. 19 tembakan dilepaskan Fulham dan 20 tembakan dilepaskan oleh Liverpool pada laga itu.

Manajer Fulham, Martin Jol, belakangan memuji penampilan pemain-pemain depannya. Akhir pekan lalu, Clint Dempsey dan Bryan Ruiz tampil sebagai pahlawan ketika The Cottagers menyungkurkan Bolton Wanderers dengan skor 2-0.

"Saya senang karena para pemain depan saya bisa membuat perbedaan karena itu selalu menjadi hal terpenting, jika Anda tidak kebobolan dan bisa mencetak beberapa gol, itulah yang kami lakukan hari ini," ucap Jol seusai laga.


- Detiksport -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar