Selasa, 20 Desember 2011

Adisutjipto Masih Ditutup, Garuda Berencana Alihkan Flight Lewat Solo

Ilustrasi Garuda Indonesia
Bandara Adisutjipto Yogyakarta ditutup menyusul insiden tergelincirnya pesawat Sriwijaya Air sore ini. Garuda Indonesia pun menyiapkan alternatif penerbangan dari dan ke Yogyakarta jika penutupan bandara masih berlangsung.

"Saat ini kita sedang menyiapkan bus dan koordinasi Bandara Adi Sumarmo Solo. Kalau dinyatakan closed berkepanjangan dan memungkinkan akan kita alihkan penerbangan ke Solo," jelas Vice President Communication Garuda Indonesia Pujobroto saat dihubungi detikcom, Selasa (20/11/2011).


Nantinya penumpang GA 215 yang seharusnya berangkat pukul 17.30 WIB tadi akan diangkut ke Adi Sumarmo untuk diterbangkan ke Jakarta. Begitu juga penerbangan GA 216 dan GA 218 dari Jakarta tujuan Yogya akan dialihkan menuju Solo untuk kemudian dibawa ke tujuan dengan bus.

Pujo mengatakan saat insiden Sriwijaya pukul 17.35 WIB, pesawat Garuda dari Denpasar sudah hendak mendarat di Yogya. Tetapi dialihkan dulu ke Surabaya.

"Pesawat GA 253 dari Denpasar ke Yogyakarta ke Surabaya dulu. Nanti jika Adisutjipto closed berkepanjangan akan kita bawa lewat Solo baru ke Yogya," tutur Pujo.

Sementara itu, pada pukul 19.40 WIB pesawat Sriwijaya Air masih dalam kondisi semula di ujung runway Timur, belum dievakuasi. Aktivitas bandara pada awalnya dihentikan sementara pukul 17.35 WIB sampai sekitar pukul 19.20 WIB, tetapi hingga pukul 19.40 WIB belum ada tanda-tanda dibuka kembali.


- Detiknews.com -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar