Minggu, 16 Oktober 2011

Vettel Tambah Kemenangan, Red Bull Juara Konstruktor

Sebastian Vettel tidak mengurangi kecepatannya untuk meraih kemenangan di Korea walau telah dipastikan menyabet gelar juara di musim ini. Timnya, Red Bull, juga dipastikan merengkuh titel konstruktor.

Vettel mengambil momen start untuk melapangkan jalannya menjadi juara di sirkuit Yeongam, Minggu (16/10/2011). Ia berhasil menyodok Lewis Hamilton di awal balapan, meskipun rivalnya itu sempat mulus saat memulai balapan sebagai pemegang pole position.


Setelah itu Vettel menjaga konsistensi performa dan tak pernah bisa didekati Hamilton dan pembalap-pembalap lain. Ia menang dengan catatan waktu satu jam 48 menit 01,994 detik.

Ini merupakan kemenangan ke-10 Vettel di musim ini, atau yang ke-20 dalam kariernya di dunia Formula 1. Perolehan angkanya menjadi 349, dan itu berarti bertambah pula jumlah poin yang dikoleksi Red Bull.

Ditambah dengan donasi 18 angka dari Mark Webber, yang finish nomor tiga, tim yang ditopang oleh produsen minuman berenergi asal Swiss, Red Bull, itu pun mengamankan gelar juara konstruktor. Rival terdekatnya, McLaren, dipastikan tak mampu mengejar mereka meskipun Lewis Hamilton hari ini menjadi runner up dan Jenson Button peringkat keempat.

Dari kategori pembalap, Button, Fernando Alonso, Webber, dan Hamilton masih punya misi bertarung sampai akhir musim, dengan sisa seri di India, Abu Dhabi dan Brasil, untuk memperebutkan posisi di bawah Vettel.

Hasil GP Korea:
1. Vettel Red Bull-Renault 1h30:01.994
2. Hamilton McLaren-Mercedes + 12.019
3. Webber Red Bull-Renault + 12.477
4. Button McLaren-Mercedes + 14.694
5. Alonso Ferrari + 15.689
6. Massa Ferrari + 25.133
7. Alguersuari Toro Rosso-Ferrari + 49.538
8. Rosberg Mercedes + 54.053
9. Buemi Toro Rosso-Ferrari + 1:02.762
10. Di Resta Force India-Mercedes + 1:08.602
11. Sutil Force India-Mercedes + 1:11.229
12. Barrichello Williams-Cosworth + 1:33.068
13. Senna Renault + 1 lap
14. Kovalainen Lotus-Renault + 1 lap
15. Kobayashi Sauber-Ferrari + 1 lap
16. Perez Sauber-Ferrari + 1 lap
17. Trulli Lotus-Renault + 1 lap
18. Glock Virgin-Cosworth + 1 lap
19. Ricciardo HRT-Cosworth + 1 lap
20. D'Ambrosio Virgin-Cosworth + 1 lap
21. Liuzzi HRT-Cosworth + 3 laps

Tidak finish:
Maldonado Williams-Cosworth lap 31
Petrov Renault 17
Schumacher Mercedes 16

Tidak ada komentar:

Posting Komentar