Rabu, 28 Desember 2011

6 Mobil Paling Diburu di 2011

Puluhan mobil baru diluncurkan oleh pabrikan sepanjang tahun 2011 ini. Dari sekian mobil tersebut mana yang paling menarik perhatian Otolovers selama tahun 2011?

Berikut kilas balik selengkapnya.


1. Toyota Avanza-Daihatsu Xenia

Meski baru diluncurkan beberapa bulan lalu tepatnya di bulan November, gosip kehadiran Avanza dan kembarannya Xenia sudah sempat beredar sejak akhir 2010. Tak salah ketika akhirnya Toyota dan Daihatsu meluncurkan keduanya, artikel seputar Avanza pun menjadi yang paling dicari.

Desain terbaru Avanza dan Xenia ini mengundang pro kontra di dunia pecinta otomotif Indonesia. Ada yang bilang si kembar sukses menggunakan baju baru ada juga yang mengatakan kalau bagian belakangnya terlalu jelek. Avanza dan Xenia sepertinya bakal mempertahankan posisi mereka di posisi teratas penjualan mobil Indonesia melihat animo masyarakat yang tinggi dengan mobil ini. Hal itu terbukti dari masa inden yang sampai berbulan-bulan bahkan lebih dari 5 bulan lamanya.

2. Honda Jazz

Seperti halnya Avanza dan Xenia, Honda Jazz juga merupakan mobil yang paling diburu. Meski kehadirannya agak telat tercium, Jazz akhirnya meluncur di pertengahan tahun tepatnya di bulan Mei 2011 dengan sedikitnya 9 perubahan pada interior dan eksteriornya.

Penarikan kembali yang sempat dilakukan PT Honda Prospect Motor terhadap Jazz dan mobil Honda lainnya tidak membuat Jazz kehilangan mahkotanya sebagai hatchback terlaris di Indonesia.

3. Nissan Juke

Ya, meski memiliki desain aneh namun unik, mobil ini ternyata diminati Otolovers. Bahkan beberapa saat setelah diluncurkan, angka pemesanan mobil ini meningkat sampai 3.500 unit.

4. Mobnas Ikon Pedesaan

Mobil Nasional (Mobnas) ternyata sudah dinanti masyarakat Indonesia. Kebanggaan terhadap merek mobil dengan nama Indonesia seperti Tawon mencuat begitu mobil ini hadir. Rencananya Tawon akan diluncurkan pada bulan Januari 2012 mendatang dengan harga Rp 40 jutaan.

5. Proton Exora Star

Berasal dari Malaysia bukan berarti sentimen negatif terus yang didapatkan Proton. Varian termurah dari Proton Exora Star ini cukup sukses di pasaran. Strategi harga murah dan lokalisasi komponen membuat Proton berhasil menurunkan harga MPV ini sampai Rp 150 juta saja. Dengan harga itu, Exora Star bisa bersaing dengan MPV lain dari negeri Jepang

6. Mitsubishi Pajero Sport Dakar

Di kelas SUV, Mitsubishi Pajero Sport Dakar merupakan artikel paling banyak dicari Otolovers. Wajar saja, dengan menggadang-gadang DNA dari mobil-mobil reli Paris Dakar, Mitsubishi sukses menggandeng pecinta mobil SUV.

Mitsubishi terakhir melakukan facelift dan menambah varian Pajero di bulan Oktober lalu.


Sumber : DetikOTO

Tidak ada komentar:

Posting Komentar